FASYA–Dalam rangka mendukung terciptanya lingkungan kampus yang berkelanjutan serta mewujudkan visi Green Campus di lingkungan UIN Surakarta, Bank Sampah Pijar Semesta Dharma Wanita Persatuan UIN Surakarta mengadakan acara sosialisasi kepada dosen dan tenaga kependidikan di Aula Fakultas Syariah UIN Surakarta pada Kamis (23/01/2025). Dengan menghadirkan pengurus Bank Sampah Pijar Semesta, Dr. Hafidah, M.Ag., Ika Feny Setyaningrum, S.Pd., M.Sc., Asiah Wati, S.E.Sy., M.E.,.
Acara ini diinisiasi oleh Dr. Hafidah, M.Ag., yang juga Direktur Bank Sampah Pijar Semesta UIN Raden Mas Said Surakarta bekerja sama dengan Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta. Program sosialisasi ini mengambil tema “Implementasi Green Lifestyle melalui optimalisasi Bank Sampah Pijar Semesta untuk mewujudkan Green Campus UIN Raden Mas Said Surakarta”. Program ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi sivitas akademika dalam pengelolaan sampah yang lebih bertanggung jawab, selaras dengan prinsip reduce, reuse, recycle (3R). Diharapkan melalui sosialisasi ini, seluruh civitas akademika UIN Raden Mas Said Surakarta dapat memahami pentingnya peran setiap individu dalam menjaga keberlanjutan lingkungan di lingkup kampus serta dapat turut aktif berpartisipasi dalam program kegiatan ini demi mendukung terwujudnya Green Campus.

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Syariah, Dr. Muh. Nashirudin, S.Ag., M.A., M.Ag., menyampaikan, “Bank Sampah Pijar Semesta bukan hanya sebagai tempat pengumpulan sampah, tetapi juga menjadi sarana edukasi bagi Dosen, tendik dan mahasiswa untuk lebih peduli terhadap lingkungan. Harapan kami, program ini dapat menjadi inspirasi dan memberikan dampak positif bagi masyarakat kampus dan sekitarnya.”
Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 80 peserta yang terdiri atas dosen, dan tenaga kependidikan Fakultas Syariah. Dalam sesi pemaparan, Dr. Hafidah, M.Ag., memaparkan pentingnya memisahkan sampah organik dan anorganik serta manfaat ekonomi yang dapat diperoleh melalui pengelolaan sampah yang terorganisir. “Mari kita, semua civitas akademika, terapkan green life style dengan melalukan 3 R yaitu Reduce (mengurangi sampah), Reuse (menggunakan peralatan yang dapat digunakan ulang, bukan sekali pakai), Recycle (diolah ulang, atau dibawa ke bank sampah),” harapnya.

Selain itu, Ketua Bank Sampah Pijar Semesta, Dr. Hafidah, M.Ag., juga menjelaskan bagaimana mekanisme kerja bank sampah yang melibatkan pengumpulan sampah dari masyarakat kampus, penimbangan, hingga pencatatan yang dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan tertentu. “Dengan sistem ini, sampah yang biasanya dianggap tidak berharga dapat menjadi sesuatu yang bermanfaat, baik secara ekonomi maupun lingkungan,” ujar Hafidah.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan Bank Sampah Pijar Semesta Dharma Wanita Persatuan UIN Raden Surakarta dapat menjadi motor penggerak perubahan perilaku masyarakat kampus dalam mengelola sampah. Langkah ini diharapkan tidak hanya berdampak pada kebersihan lingkungan kampus, tetapi juga turut berkontribusi pada pelestarian lingkungan secara lebih luas. (smn)