“English Mentoring Program” Semakin Dibanjiri Peminat

FASYA – Semenjak diresmikan, study club “Sharia English Squad” (SES) berhasil merealisasikan program pembinaan bahasa Inggris bertajuk “English Mentoring Program” (EMP). Bahkan semakin hari semakin banyak mahasiswa fakultas syariah yang ikut serta dalam pelatihan tersebut. Cara pembelajaran yang asik dengan dibimbing mentor teman sebaya merupakan salah satu alasan mengapa EMP terus dibanjiri peminat.

English Mentoring Program (EMP)

Program ini dibuka setiap hari selasa dan rabu pada jam 13:00 – 15:00 WIB, bertempat di halaman pojok lantai 2 gedung fakultas Syariah IAIN Surakarta. Para peserta bisa memilih antara kedua jadwal itu, tetapi apabila berhalangan pada jam tersebut bisa meminta opsi lain kepada pangurus. Kegiatan mentoring ini dibuka untuk semua mahasiswa fakultas Syariah. Cara pendaftarannya sangat mudah yaitu dengan format [EMP spasi nama/jurusan/semester], kirim ke nomor 085647728640 a.n Bima dan 082340531974 a.n Khusnul (SMS/Whatsapp). Pendaftaran tanpa dipungut biaya alias gratis (free), peserta juga akan mendapatkan sertifikat setelah 14 kali pertemuan per-levelnya.

Sistem pembelajaran EMP berupa praktek speaking yaitu dengan sharing tema-tema sederhana yang berkaitan dengan kehidupan sekitar. Peserta dibagi dalam beberapa group dan masing-masing didampingi oleh mentor, dalam hal ini anggota SES divisi Speaking. Para mentor terpilih melalui seleksi dan secara berkala dibekali materi oleh dosen pembimbing bahasa Inggris. Mereka diharapkan dapat mengarahkan para peserta jika mengalami kesulitan kosa kata serta mengoreksi grammar atau tata bahasa yang keliru. Suasana kegiatan EMP terbilang sangat seru dan santai sebab peserta bebas berekspresi tanpa harus malu.

Ditemui setelah EMP, Bima selaku ketua membeberkan perkembangan program ini. “English Mentoring Program semakin diminati oleh mahasiswa yang ingin bisa ngomong bahasa Inggris. Program ini juga sekaligus merupakan komitmen nyata kita sebagai Sharia English Squad dalam rangka berbagi ilmu dan menindaklanjuti rencana awal, jadi bukan hanya wacana singkat dan eksistensi semata”, pungkasnya (18/04/2018).

Selain sebagai bekal mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja, EMP bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris secara mendalam, sebab untuk menguasai bahasa asing tidak cukup lewat seminar satu dua kali melainkan harus berkelanjutan. Masih banyak lagi program yang akan dilaksanakan SES kedepannya seperti pelatihan TOEFL, English multimedia, dan translation. Informasi lebih lanjut dapat dilihat di akun instagram @SESiainsurakata.

Bagikan

Berita Terbaru

Berita Terkait

FasyaTV