Penerjemahan Manuskrip Masa’il at-Ta‘lim ke dalam Aksara Pegon pada Abad ke-17 M

Buku berjudul “Penerjemahan Manuskrip Masa’il at-Ta‘lim ke dalam Aksara Pegon pada Abad ke-17 M” ini merupakan karya kolektif Dosen IAIN Surakarta yang terdiri dari: Ismail Yahya (Dosen Fakultas Syariah), Farkhan (Dosen Fakultas Syariah), dan Abdul Kholiq Hasan (Dosen Fakultas Uhuluddin dan Dakwah).

Buku ini dikembangkan dari hasil penelitian unggulan yang dibiayai oleh Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam, Ditjend Pendis, Kementerian Agama RI tahun 2016 yang berjudul “Penerjemahan Manuskrip Masa’il at-Ta‘lim karya ‘Abdullah Ba Fadl Al-Hadrami (W. 918 H/1529 M) ke dalam Aksara Pegon pada Abad ke-17 M.”

 

Kajian buku yang diterbitkan oleh IAIN Surakarta Press bekerjasama dengan Pusat Studi Manuskrip Islam (PUSMI) dan Direktorat PTKI Kementerian Agama ini membuktikan bahwa naskah Masa’il at-Ta‘lim ditulis pada abad ke-17 M. Hal ini berdasarkan bukti angka dan huruf di dalam penanggalan yang terdapat pada naskah.

Hal ini menandakan bahwa teks Pegon di dalam naskah Masā’il at-Ta‘līm merupakan bentuk Pegon yang paling tua yang masih bisa ditemukan. Selain itu kajian buku ini juga menegaskan bahwa bentuk huruf Pegon pada abad ke-17 tidak terdapat perbedaan yang mencolok dengan penulisan Pegon dewasa ini.

Bagi sivitas akademika Fakultas Syariah, buku ini memiliki sejumlah makna penting. Pertama, buku ini menjadi contoh yang baik bagi pengembangan riset hukum Islam (fikih) berbasis metode filologi. Riset demikian masih jarang dilakukan, khususnya di lingkungan Fakultas Syariah IAIN Surakarta.

Kedua, secara akademik buku ini berhasil menyajikan khazanah mansukrip kitab fikih abad ke-17 yang menurut Martin van Bruinessen termasuk ke dalam salah satu dari empat rumpun kitab fikih tertua yang populer di kalangan pesantren di Nusantara. Kehadiran buku ini tentu menjadi sumber kajian fikih yang berharga bagi sivitas akademik Fakultas Syariah.

Lebih lanjut karya berharga ini bisa diunduh melalui link http://eprints.iain-surakarta.ac.id/…/Buku%20Ismail%20Yahya…

Selamat membaca.

Bagikan

Berita Terbaru

Berita Terkait

FasyaTV