Perkuat Keilmuan, Mahasiswa MAZAWA Melakukan Kunjungan ke LAZ Al Azhar Jawa Tengah

Selasa, (28/11) mahasiswa jurusan MAZAWA (Manajemen Zakat dan Wakaf) Fakultas Syariah semester III melakukan kunjungan ke kantor LAZ Al Azhar Jawa Tengah yang berada tidak jauh dari kompleks sekolah Al Azhar Solobaru Kab. Sukoharjo, adapun kunjungan tersebut diterima langsung oleh Bapak Subagyo, MM selaku pimpinan LAZ Al Azhar Jawa Tengah. LAZ Al Azhar dipilih untuk dikunjungi karena LAZ Al Azhar adalah salah satu LAZNAS Nasional yang secara lembaga telah dikelola secara profesional.Tujuan dari kunjungan mahasiswa MAZAWA tersebut adalah merupakan bagian penguatan keilmuan antara teori dan aplikasi pada mata kuliah pengantar manajemen. Diharapkan dari kunjungan, mahasiswa dapat lebih memahami model pengelolaan lembaga zakat.

Sesi pertama, pemaparan materi pengelolaan lembaga zakat dan program pendayagunaan zakat disampaikan oleh Bapak Subagyo, MM. Di awal pemaparanbeliau menjelaskan terkait isu sertifikasi amil lembaga zakat, bahwa BAZNAS selaku lembaga zakat pemerintah akan melakukan sertifikasi bagi amil lembaga zakat dalam hal ini bagi LAZNAS (lembaga zakat swadaya masyarakat). Langkah tersebut merupakan bagian agar Lembaga Zakat dikelola oleh SDM yang profesional.
Kemudian dijelaskan juga terkait pengelolaan dana umat yaitu dana zakat yang telah terhimpun untuk disalurkan ke mustahik maka LAZ Al Azhar berbeda dengan LAZNAS lainnya karena LAZ Al Azharmembuat semua program penyaluran berbasis pendayagunaan umat.

laznas-3

Tujuan dari program berbasis pendayagunaan umat agar kesejahteraan mustahik meningkat, pendapatan meningkat dan tujuan akhir yang dicapai adalah berubahnya status mustahik menjadi muzakki sehingga diharapakan dapat menjadi orang yang mengeluarkan zakat. Diantaranya program-program tersebut adalah: Program Pemberdayaan Masyarakat Desa (program Indonesia Gemilang); Program Pengangguran (program Rumah Gemilang Indonesia), Program Pemberdayaan Ekonomi (program Sejuta Berdaya, Infralink). Program-program tersebut dijelaskan secara detil bagaimana kendala, tantangan dan keberhasilan dari program tersebut.

laznas-4

Diakhir pemaparan, Pak Subagyo, MM menegaskan kembali bahwa salah satu bentuk pengendalian organisasi adalah dilakukannya fungsi Audit, maka LAZ Al Azhar memastikantelah dilakukan audit internal dan audit eksternal (oleh BAZNAS dan Kemenag) secara periodik. Dengan berjalannya audit maka salah satu fungsinya adalah mencegah terjadinya penyimpangan dana zakat dan laporan keuangan lembaga zakat dapat dipublikasikan kepada masyarakat sehingga menambah kepercayaan masyarakat terhadap kredibilitas lembaga zakat Al Azhar.

laznas-2

laznas

Sesi kedua, adalah sesi tanya jawab mahasiswa, yang berlangsung cukup interaktif. Kemudian diakhir acara dilakukan penyerahan plakat oleh Bapak Ade Yuliar, MM selaku dosen pendamping kepada Bapak Subagyo, MM dan dilanjutkan foto bersama. Besar harapan, agar kegiatan kunjungan dapat dilakukan kembali.
#Bangga Fakultas Syariah _IAIN Surakarta

Bagikan

Berita Terbaru

Berita Terkait

FasyaTV