Tendik Fakultas Syariah Blusukan Ke FSH UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

FASYA-Rabu, (23/03/2022) Tenaga Kependidikan Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta mengunjungi Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Kunjungan ini dalam rangka silaturahmi dan penguatan kompetensi tendik Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta dalam hal tugas-tugas pokok tenaga kependidikan. 20 Tendik, mulai dari dekan, wakil dekan, kabag, koordinator akademik dan umum, serta staff turut dalam kunjungan ini.

Sekitar pukul 10.00 WIB, rombongan tendik tiba di FSH UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Di ruang Teknoklas FSH UIN Sunan Kalijaga, rombongan disambut oleh WD 1 FSH UIN SUKA, Kabag, para kaprodi serta dosen di lingkungan FSH UIN Sunan Kalijaga.

Wakil Dekan I Bidang Akademik FSH UIN Sunan Kalijaga Dr. H. Riyanta, M.Hum., dalam sambutannya mengatakan, “Sugeng rawuh rombongan dari Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta, selamat datang di UIN Sunan Kalijaga, semoga acara kunjungan ini dapat memberikan manfaat yang banyak bagi UIN SUKA maupun UIN Surakarta.”

Riyanta kemudian menyampaikan secara singkat profil FSH UIN SUKA, serta memperkenalkan para wakil dekan, kaprodi-kaprodi dan kabag yang hadir di dalam ruangan Teknoklas. Riyanta juga menyampaikan mengenai Prodi S1 di FSH UIN SUKA yang kesemuanya sudah terakreditasi A, diantaranya prodi Hukum Keluarga Islam, Ilmu Hukum, Perbandingan Madzhab, Hukum Ekonomi Syariah dan Hukum Tata Negara. Selain itu, Prodi Magister Ilmu Syariah juga terakreditasi A. Sementara Program Doktor Ilmu Syariah masih dalam proses akreditasi. Riyanta tak lupa mengabarkan mengenai tujuan kedepan prodi-prodi memperoleh akreditasi unggul.

 

Sementara itu, Dekan Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta, Dr. Ismail Yahya, S.Ag., M.A., dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada FSH UIN SUKA yang telah bersedia menerima kunjungan ini. ”Tujuan kedatangan kami ke FSH UIN SUKA yaitu ingin belajar mengenai tata kelola administrasi mulai dari dekan hingga yang paling bawah di bagian staff administrasi,” ungkapnya.

Ismail Yahya berharap bisa banyak belajar dari FSH UIN SUKA, mengingat pengalaman yang sudah lebih lama, serta banyak menghasilkan lulusan yang tersebar dimana-mana. Beliau juga memperkenalkan secara ringkas profil Fakultas Syariah, prodi-prodi yang ada di dalamnya, kondisi dosen dan mahasiswa, serta struktur baru setelah peralihan dari IAIN ke UIN.

Acara kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan saling sharing antara kedua fakultas. Dr. H. Abdul Mujib, M.Ag., selaku Sekretaris Prodi Doktor Ilmu Syariah (S3) menyampaikan serta memperkenalkan prodi S3 yang baru saja dibuka. “Saat ini Prodi S3 di FSH UIN SUKA membuka kesempatan kepada 12 mahasiswa setiap semesternya untuk belajar, dan InsyaAllah tahun ini Prodi S3 akan meluluskan lulusan pertamanya,” papar Abdul Mujib. Beliau juga menawarkan kerjasama kepada Fakultas Syariah UIN Surakarta terkait pengiriman calon mahasiswa baru prodi S3 dengan jalur kerjasama bagi dosen Fakultas Syariah yang ingin melanjutkan studi doktornya.

Sementara itu, Kabag TU FSH UIN Suka, Dra. Kenya Budiani, M.Si., menyampaikan mengenai teknis pelaksanaan administrasi. Selain itu, beliau juga menyampaikan mengenai kondisi tendik serta bagaimana tugas-tugas tendik serta penempatan tendik tersebut. Dekan, Wakil Dekan I dan II, kabag serta sub koordinator akademik Fakultas Syariah turut bertanya mengenai bagaimana layanan IT, proses legalisir ijazah, cuti mahasiswa serta manajemen skripsi. Hal tersebut kemudian dijawab oleh Kaprodi HKI, Kabag TU serta WD I FSH UIN Suka.

Usai sesi diskusi, kunjungan kemudian dilanjutkan ke ruang-ruang kerja, serta blusukan langsung melihat bagaimana proses kerja dan kondisi ruangan kerja FSH. Di sini diskusi lebih intens dan masing-masing tendik mengunjungi unit kerja yang sama untuk saling bertukar informasi. Setelah selesai blusukan, masing-masing fakultas saling memberikan kenang-kenangan cindera mata, dan kemudian berpamitan. (afz/Ed.hh)

Bagikan

Berita Terbaru

Berita Terkait

FasyaTV