Ikuti Falak Day 2024, Mahasiswa Fakultas Syariah Berhasil Melihat Hilal 01 Safar 1446 Hijriah

FASYA-Minggu, (04/08/2024) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon sebagai tuan rumah dalam acara Falak Day 2024 yang dilaksanakan di Kebun Raya Kuningan dengan tema “Camp Observasi Dan Edukasi Astronomi.” Dari kampus UIN Raden Mas Said Surakarta mengutus 4 orang delegasi mahasiswa untuk mengikuti acara tersebut. Dalam Pembukaan acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, antara lain Dekan Fakultas Syariah Dr. H. Edy Setyawan, Lc., MA., Wakil Dekan I Fakultas Syariah Ahmad Rofii, MA., LL.M., Ph.D, Ketua Jurusan Ilmu Falak Dr. Leliya, S.H., M.H., Camat Pasawahan Asikin, S.I.P., M.Si., dan Kepala UPTD Pengelola Kebun Raya Kuningan Dedi Kurniawan, M.Si.

Dalam sambutan yang pertama yakni disampaikan oleh Dr. Rifa Jamaluddin Nasir, M.Si., penggagas Falak Day. “Kegiatan Falak Day ini diikuti oleh berbagai PTKIN Se-Indonesia dan sudah memasuki tahun ketiga pelaksanaannya. Melalui Falak Day ini, diharapkan mahasiswa dapat berbagi pengalaman, ilmu serta menambah wawasan baru dan sekaligus dapat mengedukasi serta menyamakan isu-isu mengenai astronomi untuk mempererat silaturahmi para penggiat falak di seluruh Indonesia,” paparnya.

Sambutan kedua yakni disampaikan oleh Camat Pasawahan yakni Asikin, S.I.P., M.Si. “Saya sangat mengapresiasi acara Falak Day ini. Kegiatan seperti ini penting untuk meningkatkan pemahaman dan skill bagi mahasiswa dalam bidang astronomi Islam, yang nantinya akan dapat diimplementasikan dalam kehidupan di masyarakat,” ujarnya. Ia juga menambahkan, “Kami berharap Kebun Raya Kuningan yang luasnya 170 hektar ini dapat dipromosikan oleh teman-teman mahasiswa agar lebih dikenal luas dan dijaga sehingga tempat tersebut dapat terawat dan terus dilestarikan.

Pada sambutan yang ketiga disampaikan oleh Dekan Fakultas Syariah UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Dr. H. Edy Setyawan, Lc., MA. Dalam sambutannya, Edy menekankan urgensi dari kegiatan Observasi dan Edukasi Astronomi Islam (Falak Day) ini. “Kegiatan ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas pemahaman dan kesadaran mengenai ilmu falak di kalangan mahasiswa, sehingga kegiatan ini dapat mendukung perkembangan ilmu falak di Indonesia,” ujar Dr. Edy Setyawan.

Praktik penentuan arah kiblat

Pada Senin, (05/08/2024) kegiatan Falak Day ini dilanjutkan dengan serangkaian sesi edukatif yang semakin memperdalam pengetahuan peserta tentang astronomi Islam. Pada hari ini dimulai dengan penyampaian materi tentang Teknik dan Praktek Penentuan Kiblat Setiap Saat yang dibawakan oleh Purwanto, M.Si. Dalam penyampaian materi ini, peserta diberikan pemahaman tentang cara menentukan arah kiblat dengan akurat kapan saja dan di mana saja. Purwanto menjelaskan dengan rinci dan mudah dipahami tentang definisi arah kiblat, serta menunjukkan berbagai metode penentuan arah kiblat yang dapat digunakan dalam kondisi apapun dan di manapun kita berada.

Setelah itu, dilanjutkan dengan praktek penentuan arah kiblat oleh masing-masing kelompok peserta. Dipandu oleh panitia, setiap kelompok mencoba mempraktikkan teknik yang telah dipelajari. Suasana praktik sangat interaktif dengan diskusi dan koreksi yang dilakukan oleh panitia untuk memastikan setiap peserta memahami dan mampu melakukan penentuan arah kiblat setiap saat dengan benar.

Proses pengamatan hilal (bulan sabit pertama)

Di sore hari, dilanjutkan dengan materi Teknik dan Praktik Rukyatul Hilal yang menghadirkan Dr. Syaful Mujab, M.Si., sebagai pemateri. Dr. Syaful Mujab memberikan penjelasan tentang proses pengamatan hilal (bulan sabit pertama) yang bertujuan untuk menentukan awal bulan dalam kalender Islam. Selanjutnya beberapa petinggi ilmu falak, Mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta beserta mahasiswa lainya mencoba melakukan praktik rukyatul hilal hingga memasuki petang hari dan pada pukul 18.16 Mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta yakni Nadila Putri Pratiwi, Nur Anisa Fitriyah, Muhammad Ilham Ramadhan Junaidi, Mohammad Hisyam Muzaki berhasil melihat hilal 01 safar 1446 Hijriah.

Hilal 01 safar 1446 Hijriah terlihat di Kuningan

Dengan demikian, diadakannya kegiatan Falak Day ini dapat menunjang wawasan baru bagi fakultas syariah serta dapat memberikan manfaat yang sangat besar untuk menambah dan meningkatkan skill keterampilan bagi mahasiswa fakultas syariah terutama dalam bidang astronomi Islam. (Ed:AFz)

Bagikan

Berita Terbaru

Informasi Terkait

FasyaTV