Pembagian Buku TOSA TOSE dan Branding Kelas Internasional dari Ormawa Fakultas Syariah

FASYA-Rabu, (21/08/2024) Pada Kegiatan Pengenalan Budaya Akademik Kampus dan Kemahasiswaan, Ormawa Fakultas Syariah membagikan Buku SKL TOSA TOSE kepada mahasiswa baru dan sosialisasi bahwa test TOSA dan TOSE merupakan standar kelulusan bagi mahasiswa yang meliputi bahasa arab dan inggris. Dalam rangka untuk mensupport kualitas mahasiswa, Fakultas Syariah telah membuka kelas internasional untuk mewadahi mahasiswa belajar mata kuliah dengan menggunakan bahasa asing. Oleh karena itu dalam kegiatan ini Ormawa Fakultas Syariah melakukan branding disela kegiatan organisasinya juga bertanggung jawab dalam akademiknya yaitu perkuliahan.

Dalam kegiatan ini beberapa Lembaga Ormawa syariah yang terdiri dari SEMA, DEMA dan HMPS per-prodi ikut membantu membagikan buku TOSA TOSE dan memperkenalkan beberapa kegiatan yang ada di Fakultas syariah yang tentunya menunjang akademik dan kualitas mahasiswa Fakultas Syariah. (Dema F)

Bagikan

Berita Terbaru

Informasi Terkait

FasyaTV