FASYA-#Hai sobat baca pekan, bertepatan pada hari Kamis, (15/05/2025) Departemen Komunikasi dan Informasi dari HMPS HPI UIN Raden Mas Said Surakarta mengadakan Pelatihan Videografis secara offline yang dilaksanakan di Aula Rektorat Lt.3 Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta. Pelatihan kali ini mengusung Tema “Kreativitas Tanpa Batas Mengoptimalkan Desain Grafis dan Video Editing” dengan mendatangkan Narasumber Creator Digital yaitu Bayu Tri Pamungkas sebagai pemateri. Adapun tujuan dari diadakannya pelatihan ini adalah agar mahasiswa dapat menemukan passion di dalam dunia videografi, agar kedepannya mahasiswa tersebut dapat memanfaatkan keahlian tersebut untuk kegiatan yang bermanfaat bagi semua orang.
Kegiatan ini dihadiri oleh Koorprodi Hukum Pidana Islam serta Pembina HMPS HPI dan para Mahasiswa/I UIN Raden Mas Said Surakarta pada Kamis, (15/05/2025). Pada kegiatan Pelatihan Videografis yang di hadiri Koorprodi Hukum Pidana Islam Junaidi S.H., M.H serta Pembina HMPS HPI Suciyani, M.Sos. beliau juga memberikan sepatah dua patah sambutan semangat dalam pelaksanaan Pelatihan Videografis ini. Setelah itu, dilanjutkan Pemaparan materi serta Penjelasan terkait Teknik dalam Design Grafis dan Videografis yang di sampaikan oleh Kak Bayu Tri Pamungkas, dan ditutup dengan sesi tanya jawab, dan ada beberapa mahasiswa yang bertanya kepada Kak Bayu Tri Pamungkas.
Acara selesai pada pukul 11.00 WIB yang diakhiri dengan sesi foto bersama pemateri sekaligus pemberian kenang-kenangan berupa sertifikat dan bingkisan kepada pemateri. Sekian rangkaian kegiatan Pelatihan Videografis yang bertema “Kreativitas Tanpa Batas Mengoptimalkan Desain Grafis dan Video Editing” diharapkan setelah selesai kegiatan ini semua mahasiswa dapat mengetahui dan mengimplementasikan lebih lanjut mengenai Desain Grafis dan Videografis. (HMPS HPI/Ed.AFz)