PKM Fakultas Syariah: Penguatan Literasi Keuangan Syariah di SMA Muhammadiyah PK Al-Kautsar Kartasura

FASYA-Kelompok pengabdian kepada masyarakat Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta melaksanakan pengabdian di salah satu SLTA yang dekat kampus yakni Di SMA Muhammadiyah PK Al-Kautsar Kartasuro Sukoharjo Selasa, (11/06/2024) dengan tema “Keuangan Syariah Bagi Kalangan Generasi Milenial.” Kelompok pengabdian ini terdiri dari Abdullah Tri Wahyudi, S.Ag., S.H., M.H., CM. Sebagai Ketua dan Siti Kasiyati, S.Ag., M.Ag., CM. sebagai anggota.

Sekitar 46 siswa sangat antusias mengikuti acara ini hingga akhir. Kepala sekolah Nasrul Harahab, M.Pd. dalam pembukaannya menyampaikan, “kami mengucapkan terima kasih karena sudah diberikan kepercayaan sebagai tempat pelaksanaan pengabdian para dosen Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta dan berharap kepada peserta untuk mengikuti acara ini hingga selesai sehingga mendapatkan ilmu yang bermanfaat,” ujarnya.
Sementara itu Abdullah Tri Wahyudi, S.Ag., S.H., M.H., CM. sebagai Ketua kelompok pengabdian menyampaikan harapan kepada para peserta untuk bersama-sama mencapai tujuan pengabdian ini berupa penguatan terhadap literasi keuangan syariah yang pada akhirnya dapat melaksanakan praktik-praktik keuangan syariah dalam kehidupan sehari-hari.

Foto bersama tim pengabdi dan para peserta

Acara pengabdian ini dipandu Siti Kasiyati, S.Ag., M.Ag., CM. sebagai moderator dan yang menjadi narasumber adalah Abdullah Tri Wahyudi, S.Ag., S.H., M.H., CM. Dalam paparannya narasumber menyampaikan seluk-beluk tentang lembaga keuangan syariah (LKS) mulai dari pengertian, prinsip-prinsip LKS, macam-macam LKS, produk LKS, dan akad/transaksi dalam keuangan syariah.
(Abdullah Tri/Ed.AFz)

Bagikan

Berita Terbaru

Informasi Terkait

FasyaTV