Lomba Fotografi HMPS HPI: Keindahan Alam Sekitar

FASYA-# Hai sobat baca pekan, Bertepatan pada Sabtu, (19/05/2025) telah dilaksanakan kegiatan atau perlombaan fotografi secara daring yang diadakan oleh Divisi Minat dan Bakat HMPS HPI hingga tanggal 1 Mei 2025 yang diikuti oleh mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta.

Ada beberapa mahasiswa yang sudah mendaftar dan mengikuti perlombaan fotografi ini. Pada tanggal 29 April 2025 telah dilakukan penilaian oleh dewan juri dari HMPS HPI.

Inilah salah satu karya peserta yang menjadi pemenang dalam perlombaan fotografi tahun ini karena dari penilaian juri inilah hasil karya yang lebih baik dari peserta lainnya pada perlombaan Fotografi yang diadakan HMPS HPI.

Selanjutnya, pada tanggal 02/05/2025 di Ruangan Ormawa Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta telah dilaksanakan penyerahan sertifikat pemenang serta hadiah yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum HMPS HPI yaitu Ilham Risky Romadhon, hadiah yang selanjutnya diserahkan oleh Ketua panitia yaitu Ganis Winahyu Putra, dan hadiah yang selanjutnya diserahkan oleh wakil ketua umum HMPS HPI yaitu Jelita Ajeng Nur Sekar Jagat, serta seperangkat panitia lomba fotografi juga ada di dalam hal ini sebagai saksi dalam penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba. (HMPS HPI)

Bagikan

Berita Terbaru

Informasi Terkait

FasyaTV