Khataman Al-Qur’an HMPS Hukum Pidana Islam 2025

FASYA-#Halo sobat baca pekan! Pada hari Sabtu, (15/03/2025) telah dilaksanakan kegiatan “Khataman Al-Qur’an HMPS Hukum Pidana Islam” yang diselenggarakan oleh HMPS Hukum Pidana Islam. Kegiatan ini berlangsung secara daring melalui Google Meet pada pukul 16.00 hingga 17.00 WIB.

Kegiatan ini dihadiri oleh pembina HMPS Hukum Pidana Islam, Suciyani, M.Sos., beserta seluruh pengurus HMPS HPI. Acara diawali dengan pembukaan dan dilanjutkan dengan khataman Al-Qur’an, serta doa bersama yang dipimpin oleh Suciyani, M.Sos., sebagai bentuk syukur atas terselenggaranya kegiatan dan berharap agar seluruh peserta selalu diberi keberkahan dan kemudahan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Acara ditutup pada pukul 17.00 WIB dengan sesi dokumentasi. Dengan adanya khataman ini, diharapkan para peserta dapat semakin memahami makna dan pentingnya Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat ukhuwah Islamiyah di antara sesama anggota HMPS HPI serta menumbuhkan semangat dalam mengamalkan nilai-nilai keislaman. (HMPS HPI)

Bagikan

Berita Terbaru

Informasi Terkait

FasyaTV