FASYA-Selasa pagi, (28/05/2024) Fakultas Syariah mengadakan Launching Program Kantin Kontainer hasil kerjasama dengan Dompet Dhuafa Jawa Tengah. Ini merupakan tindak lanjut dari MoU antara Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta dengan Dompet Dhuafa Jawa Tengah pada bulan Oktober tahun 2023 lalu. Hadir dalam launching ini yakni, Dekan Fakultas Syariah, Dr. Muh. Nashirudin, M.A., M.Ag., General Manager Penghimpunan ZIS Dompet Dhuafa, Ahmad Faqih Syarafaddin, Pimpinan Cabang Domper Dhuafa Jawa Tengah Zaini Tafrikhan, Mitra Korporasi Dompet Dhuafa, ROIS OJK yang hadir secara daring, para civitas akademika Fakultas Syariah dan mahasiswa Fakultas Syariah. Dipandu MC acara yakni Ketua DEMA Fakultas Syariah, Sadam Agusti Dwi Ardiyan, acara launching ini dilaksanakan di depan Kantin Kontainer yang berada di belakang Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta.

Pimpinan Cabang Domper Dhuafa Jawa Tengah Zaini Tafrikhan dalam sambutannya mengatakan, “Terima kasih kami ucapkan kepada bapak Dekan, atas segala kesempatannya sehingga proses dari MoU sampai launching kantin kontainer ini bisa berjalan dengan lancar. Mulai dari MoU pada Oktober tahun lalu dengan Dekan Periode sebelumnya, dan launching dengan Dekan yang baru saat ini,” ujarnya.
Zaini juga menyampaikan bahwa, program kantin kontainer ini sudah dilakukan di 4 titik, pertama di UIN Salatiga pada 2016 lalu, kemudian di UIN Walisongo, IAIN Kudus dan UIN Raden Mas Said Surakarta pada tahun 2023 lalu. Kantin Kontainer merupakan program beasiswa berbasis enterpreneur yang diberikan kepada mahasiswa dalam bentuk soft skill dengan memberikan pelatihan-pelatihan untuk mengelola kantin. Program ini diberikan kepada 6 mahasiswa Fakultas Syariah untuk 2 tahun kedepan, dan selanjutkan akan dilakukan regenerasi untuk penerima program selanjutnya.
Zaini berharap, program Kantin Kontainer ini bisa berjalan dan berdampak tidak hanya untuk 6 mahasiswa penerima program, tapi juga untuk mahasiswa fakultas syariah yang lain. “Goals kami yakni, Kantin Kontainer ini bisa beromset Satu juta rupiah tiap harinya, sehingga benefit untuk tiap mahasiswa bisa mencapai 1 juta perbulan,” pungkas Zaini.
Tak lupa juga, Zaini mengucapkan terima kasih kepada mitra korporasi, sehingga program kolaborasi ini bisa terlaksana dengan lancar dan bisa menjadi pembuka rezeki bagi penerima program beasiswa serta bisa untuk mengaktualisasikan diri di luar kelas perkuliahan.

Sementara itu, Dekan Fakultas Syariah, Dr. Muh. Nashirudin, M.A., M.Ag. menyambut baik program Beasiswa Kantin Kontainer ini. “Melalui Kantin Kontainer ini, saya berharap bisa terus berlanjut selama mungkin, tidak hanya 6 mahasiswa, tetapi bisa bertambah dan bertambah lagi. Semoga para mahasiswa yang menerima program ini bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya, melalui pelatihan-pelatihan yang diberikan sehingga bisa memberi bekal tambahan selama perkuliahan di Fakultas Syariah,” kata Muh. Nashirudin.
“Terima kasih kepada Dompet Dhuafa, yang sudah menjadikan Fakultas Syariah sebagai salah satu mitra kerjasama dalam kolaborasi Kantin Kontainer ini,” tutup Muh. Nashirudin.

General Manager Penghimpunan ZIS Dompet Dhuafa, Ahmad Faqih Syarafaddin yang turut hadir juga memberikan sambutannya. Faqih menceritakan bahwa zakat bisa didayagunakan tidak hanya untuk kebutuhan komsumtif, tapi juga pemberdayaan ekonomi. Faqih mengatakan bahwa, “Kami menyebut untuk para penerima program beasiswa ini yakni Filantropreneurship. Goalsnnya yakni, para penerima program beasiswa ini suatu saat nanti bisa menjadi muzakki,” papar Faqih.

Usai sambutan, acara diteruskan dengan pemberian apron kepada para penerima program beasiswa Kantin Kontainer secara simbolis oleh Dekan Fakultas Syariah dan Pimpinan Dompet Dhuafa. Acara launching secara resmi dilakukan dengan pemotongan tumpeng oleh Ahmad Faqih Syarafaddin, General Manager Penghimpunan ZIS Dompet Dhuafa untuk diberikan kepada Dr. Muh. Nashirudin, M.A., M.Ag., Dekan Fakultas Syariah begitu juga sebaliknya.
(AFz)