FASYA-Rabu, (05/06/2024) HMPS MAZAWA melalui program kerja Divisi Keilmuan, telah berhasil menyelenggarakan pelatihan kepenulisan bertajuk “Sitasi Karya Ilmiah Anti Drama dengan Mendeley”. Acara ini berlangsung pada pukul 13.30-15.30 WIB dan bertempat di UPT Perpustakaan Bilik Literasi lantai 2.
Pelatihan kepenulisan ini menghadirkan Andi Wicaksono, S.Pd., M.Pd. (Ketua Pengelola Al-Ahkam: Jurnal Ilmu Syariah dan Hukum) sebagai pemateri dan Mohamad Alfath Nur Alin (Divisi Keilmuan HMPS MAZAWA) sebagai moderator. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa dari berbagai fakultas di UIN Raden Mas Said Surakarta.
Pemateri memulai dengan penjelasan lengkap mengenai aplikasi Mendeley, perangkat penting dalam pengelolaan referensi dan penulisan karya ilmiah. Setelah penjelasan teori, peserta diarahkan untuk mengunduh aplikasi Mendeley di laptop mereka masing-masing. Setelah semua peserta berhasil menginstal Mendeley, pemateri melanjutkan dengan penjelasan cara mengoperasikan aplikasi Mendeley dengan benar. Beliau menjelaskan berbagai fitur Mendeley yang dapat membantu dalam pengelolaan referensi dan penulisan karya ilmiah secara efisien.
Antusiasme peserta terlihat jelas sepanjang sesi pelatihan. Mereka aktif berdiskusi dan mencoba langsung langkah-langkah yang dijelaskan oleh pemateri. Acara ini tidak hanya memberikan pengetahuan baru, tetapi juga keterampilan praktis yang dapat langsung diterapkan dalam menulis karya ilmiah dan mengelola referensi. Dengan menguasai penggunaan Mendeley, peserta diharapkan mampu meningkatkan kualitas tulisan mereka serta memudahkan proses penulisan dan pengelolaan referensi di masa mendatang. Pelatihan ini menjadi langkah strategis dalam mendukung mahasiswa untuk lebih siap dan kompeten dalam penulisan ilmiah.
Acara ini di akhiri dengan penyerahan kenang-kenangan kepada narasumber sebagai bentuk apresiasi atas kesediaan beliau berbagi ilmu. Selanjutnya, sesi foto bersama antara pemateri dan peserta menandai penutupan acara yang sukses dan berkesan.
(Divisi Keilmuan, HMPS MAZAWA)