Upgrading Isu HES, Fakultas Syariah Hadiri Rakernas POSDHESI

FASYA-Pada tanggal 24-26/07/2024 kemarin, Perkumpulan Program Studi dan Dosen Hukum Ekonomi Syariah Indonesia (POSDHESI) menggelar acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas). Acara yang dikemas dalam bentuk “International Conference on Sharia Economic Law” (1st ICOSHEL) tersebut berlangsung di Grand Hotel Preanger, Bandung Indonesia.

Mengangkat tema “Promoting the Role of Sharia Economic Law in the Development of a Green Economy”, POSDHESI berupaya merespons kompleksitas tantangan global yang menuntut kolaborasi dan inovasi, khususnya di bidang hukum ekonomi syariah.

Kegiatan ini dibuka oleh Ketua POSDHESI, Dr. H. Abdul Mujib, M.Ag., CM., C.EK. Dalam sambutannya ia mengimbau pentingnya meningkatkan sinergi dan kolaborasi antar Perguruan Tinggi yang memiliki Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES).

Sambutan Ketua POSDHESI, Dr. H. Abdul Mujib, M.Ag., CM., C.EK

Acara yang mewadahi Prodi HES se-Indonesia ini dihadiri pula oleh Masjupri, S.Ag., M.Hum. selaku Sekretaris Jurusan Hukum Ekonomi Syariah dan Filantropi Islam Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta.
Menurut informasi Masjupri, Rakernas ini membahas berbagai agenda penting. Di antaranya dibahas orientasi kurikulum Asosiasi POSDHESI berbasis Outcome Based Education (OBE).

Selain itu Rakernas ini juga melakukan evaluasi program kerja tahun lalu dan penyusunan program kerja tahun depan. Tak kalah pentingnya, Rakernas ini juga mendiskusikan isu-isu strategis pengembangan hukum ekonomi syariah di Indonesia.

Rakernas yang dibarengi dengan 1st ICOSHEL itu juga menjadi wadah para akademisi dan praktisi untuk menyajikan hasil-hasil riset hukum ekonomi syariah. Turut ambil bagian dalam konferensi ini, peserta dari berbagai negara seperti Australia dan Malaysia.

Konferensi 1st ICOSHEL

Selain konferensi, acara ini juga diisi dengan workshop dan seminar. Workshop ini meliputi tema terkait Upgrade Kurikulum Hukum Ekonomi Syariah berbasis OBE, Metodologi Penelitian dalam Hukum Ekonomi Syariah, dan Tantangan dan Peluang Implementasi Hukum Ekonomi Syariah di Era Digital.

Tidak hanya itu, acara ini juga menjadi ajang melakukan kerja sama di bidang Tri Dharma PT. Melalui kerja sama ini diharapkan perkembangan HES di Indonesia semakin pesat dan berkontribusi bagi pengembangan perekonomian nasional. (Masjupri/Ed:SH)

Bagikan

Berita Terbaru

Informasi Terkait

FasyaTV