Fakultas Syariah Resmikan Rintisan Pesantren Mahasiswa

Mencetak intelektual-ulama dan ulama-intelektual merupakan cita-cita mendiang Prof. Dr. H. Munawir Sjadzali dan para the founding fathers STAIN Surakarta yang kini telah berkembang menjadi IAIN Surakarta. Cita-cita demikian dicanangkan guna mengatasi kelangkaan ulama yang memiliki kapasitas akademik yang baik dan akademisi yang memiliki kompetensi keulamaan yang mumpuni sehingga mampu menyelesaikan berbagai problem sosial keagamaan kontemporer.

img_0615

Guna mewujudkan cita-cita demikian, berharap semata pada proses perkuliahan saja tidaklah memadai. Dibutuhkan proses yang lebih intens di luar perkuliahan. Menyadari kebutuhan tersebut IAIN Surakarta belakangan gencar mendorong pelaksanaan program pesantren bagi mahasiswa baik di tingkat institut maupun fakultas. Namun karena keterbatasan anggaran dan sarana prasarana, program tersebut baru bersifat rintisan dan terbatas.

img_0634

img_0616

Demikian di antara poin yang disampaikan Wakil Dekan III, mewakili Dekan Fakultas Syariah dalam acara “Persemian Rintisan Pesantren Mahasiswa Fakultas Syariah Tahun 2017” pada Sabtu, 16 September 2017 lalu. Lebih jauh Wakil Dekan III juga menyampaikan, bagi Fakultas Syariah program ini diharapkan menghasilkan calon sarjana syariah yang unggul dalam memahami, menggali, dan menyelesaikan problem hukum Islam dan hukum positif sebagaimana tertera dalam misi yang dicanangkan oleh Fakultas.

Kemampuan demikian, lanjutnya, mensyaratkan penguasaan yang baik setidaknya terhadap tiga hal: bahasa asing (terutama bahasa Arab), penalaran hukum Islam (ushul al-fiqh), dan penalaran hukum positif (logika hukum). Sebagai pendukung, perlu pula dikuasai kemampuan baca tulis dan riset (literasi) guna mengkomunikasikan dan mengembangkan pengetahuan terkait. Namun pada tahap rintisan, program pesantren mahasiswa ini ditekankan untuk menghasilkan mahasiswa yang unggul khususnya dalam bahasa Arab dan kaidah penalaran hukum Islam.

img_0629

Sementara itu K.H. Aminuddin Ihsan, Lc., MA selaku pimpinan sekaligus pembina Pesantren Mahasiswa yang ditunjuk sebagai mitra Fakultas Syariah, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. “Semoga tujuan-tujuan pelaksanaan program yang telah dicanangkan ini bisa dicapai dengan baik”. Demikian imbuh Kyai sekaligus Dosen senior pada Fakultas Syariah yang telah berpengalaman membimbing dan menghasilkan mahasantri yang mumpuni ini.

img_0635

img_0649

img_0659

Setelah pembacaan do’a oleh K.H. Aminuddin Ihsan, Wakil Dekan I melakukan pemotongan dan penyerahan tumpeng kepada pembina mahasantri sebagai simbol peresmian program. Acara yang dilaksanakan di kediaman K.H. Aminuddin Ihsan dan juga dihadiri oleh para Ketua dan Sekretaris Jurusan, Kabag, dan para Kasubbag di lingkungan Fakultas Syariah serta para mahasantri itu diakhiri dengan foto bersama. (SH)

Bagikan

Berita Terbaru

Berita Terkait

FasyaTV