FASYA- Senin (01/09/2020), Mahasiswa Fakultas Syariah IAIN Surakarta melakukan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang merupakan agenda wajib salah satunya untuk memenuhi SKS yang harus ditempuh oleh Mahasiswa.
Tak Terkecuali Mahasiswa Fakultas Syariah IAIN yang meliputi Aziz Musthofa, Banendra Parikesit dan Rizky Nur Novita.
Pertama kali mahasiswa mengawali kegiatan PPL di BNN Kota Surakarta dengan melakukan observasi di Yayasan Cahaya Kusuma Bangsa (YCKB).
Pembimbing Kemasyarakatan menjelaskan fungsi dan prosedur mengenai rehabilitasi yang nantinya akan dijalani oleh sang klien. Selanjutnya pembimbing memaparkan bahwa pasien di Yayasan Cahaya Kusuma Bangsa (YCKB) ada 21 orang. Dengan macam Rehabilitasi yaitu :Rehab Medis, Rehab Non Medis, Rehab Sosial.
Salah satu contoh pengambilan tes urine
Yayasan Cahaya Kusuma Bangsa (YCKB) berada di bawah Kementrian Sosial sehingga ada program gratis bagi mantan napi narkoba yang kurang mampu bahwa rehabilitasi inap atau disebut rawat inap sekiranya mampu sebagai upaya awal untuk merubah perilaku klien menjadi lebih baik, apalagi ini menuju ke ranah yang lebih baik sehingga pendampingan akan mewujudkan hal tersebut dengan tahap Detox, Younger, Middle,Older,Re-entry (Kegiatan diluar).
Salah satu contoh penyiapan dokumen pemberantas
Fokus utama yang tertuang dalam instruksi yang perlu mendapat prioritas utama dalam P4GN adalah Lingkungan Pendidikan, Instansi Pemerintah dan Tempat Kerja. Usaha-usaha preventif terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba di lingkungan tempat tinggalnya upaya pencegahan yang dilakukan Badan Narkotika Nasional dengan cara : Promotif, Kampanye anti Penyalahgunaan Narkoba, Penyuluhan seluk beluk Narkoba (penyuluhan ini lebih bersifat dialog yang disertai dengan sesi tanya jawab), dan Rehabilitasi. (Rizki/ ed. dw)