Praktikkan Teori Selama Kuliah, 8 Mahasiswa Fakultas Syariah PPL di Majelis Hukum dan HAM PWA Jawa Tengah

FASYA- Senin (24/08/2020), 8 mahasiswa Fakultas Syariah IAIN Surakarta melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di Majelis Hukum dan HAM PWA Jawa Tengah.

Mahasiwa tersebut yaitu Sunar Sri Kartanto, Yulia Esti Lestari, David Rustam Aji, Aldy Arrashid, Fiqhana An-nadhifah Fadzakiroh, Isma Devina, Yudha Adhi Prasetyo, Alamsyah.

Kantor MHH PWA JATENG beralamat di Gowanan, Rt.02/Rw.01, Ngemplak, Kartasura, Sukoharjo. Mahasiswa Fakultas Syariah ini akan PPL selama 1 bulan mulai tanggal 24 Agustus 2020 sampai 19 September 2020.

Para mahasiswa ini diberikan jadwal di tempat yang berbeda setiap harinya. Adapun tempatnya yaitu di Pos Bantuan Hukum Pengadilan Agama Boyolali, Pos Bantuan Hukum Pengadilan Agama Sukoharjo, Pos Bantuan Hukum Pengadilan Agama Klaten, Pos Bantuan Hukum Pengadilan Agama Sragen dan Koperasi Jasa Keuangan Syariah yang berada di Pedan, Klaten, serta di Kantor MHH PWA JATENG.

Di Pos Bantuan Hukum mahasiswa diberi tugas untuk membantu petugas dari Lembaga Bantuan Hukum. Adapun tugasnya di sana yaitu membuatkan surat permohonan cerai talak, pembuatan surat gugatan cerai, permohonan dispensasi nikah, dan serta melayani klien yang ingin konsultasi terkait masalah-masalah yang berkaitan dengan perkara di Pengadilan Agama.

Di Koperasi Jasa Keuangan Syariah (KJKS) mahasiswa ditugaskan di salah satu mitra kerja yaitu di toko swalayan yaitu Langgam Swalayan. Di sana mahasiswa diberi ilmu terkait penghitungan akuntasi yang ada di toko. Selain itu mereka diberi tugas untuk mengaudit struk-struk pembelian dari barang-barang grosir toko.

Selain di POSBAKUM dan KJKS, mahasiswa PPL juga ditempatkan di Kantor MHH PWA JATENG. Di sana mereka diberi tugas untuk merapikan arsip berkas berkas perkara, diberi pengalaman membuat surat replik duplik, dan lain sebagainya.

 

Selain itu mereka di kantor diberi materi oleh salah satu pegawai kantor yaitu bu Istiqomah, beliau merupakan Bendahara dari MHH PWA JATENG. Tema yang diberi oleh bu Istiqomah yaitu “Peranan Keuangan 3 Generasi”.

MHH PWA JATENG juga membuatkan forum diskusi PPL secara Online via Zoom. Forum yang dibuat untuk diskusi masalah terkait perkara yang ada di Pengadilan Agama salah satunya tentang Sengketa Ekonomi Syariah. (Mahasiswa PPL/ Ed. dw)

Bagikan

Berita Terbaru

Berita Terkait

FasyaTV